Sabtu, 30 Maret 2013

Kepariwisataan (Tulisan 1)

Objek Wisata Pangalengan





Kota kecil di sekitar 45 km dari Bandung ke arah selatan ini terkenal sebagai penghasil aneka sayuran hijau yang dikirim ke beberapa kota di Indonesia. Pangalengan terkenal sebagai daerah pertanian, peternakan, serta perkebunan teh dan kina yang dikelola oleh PTPN dan daerah penghasil susu sapi.

Di wilayah ini banyak sekali industri yang mengolah susu sapi menjadi produk-produk makanan, seperti permen susu (caramel), kerupuk susu, dodol susu, tahu susu, dan noga susu.

Perjalanan ke Pangelengan akan menjadi pengalaman sungguh menyenangkan karena banyak pesona wisata, di antaranya wisata perkebunan, danau, hutan serta petualangan rafting. Semuanya cocok untuk melepaskan ketegangan dan menyegarkan kembali pikiran Anda.
Pangalengan menjadi salah satu lokasi ekowisata yang sedang dikembangkan Pemerintah Kabupaten Bandung untuk menjadi daerah tujuan wisata andalan melalui program sadar wisata.
Di tempat ini, terdapat banyak tempat wisata yang menarik, seperti panorama kebun teh, hutan pinus, dan kebun sayur yang menjadi pemandangan khas di ketinggian 1.000-1.400 meter di atas permukaan laut.
Pangalengan memiliki sejuta pesona alam yang indah. Di sini, Anda dapat menemukan banyak tempat wisata seperti Situ Cileunca, Malabar, Pemandian air panas Cibolang, perkebunan teh, dan banyak lagi tempat wisata lainnya.
Menjelajahi alam di Pangalengan bisa Anda lakukan dalam satu kawasan yang sangat berdekatan, saling terpadu, dan berhubungan antara wisata petualangan alam dengan atraksi menarik, seperti outbound, paintball, flying fox, dan kegiatan lainnya.

Sumber

Analisis
Objek wisata ini sangat indah karena saya sudah pernah pergi kesana. Udaranya dingin dan sejuk. Tempat ini juga tidak terlalu ramai pengunjung. Sangat cocok untuk anda yang ingin refreshing bersama keluarga dan orang – orang tercinta. Dan juga anda yang menginginkan tempat istirahat yang jauh dari keramaian dan polusi. Pangalengan adalah pilihan yang tepat.

Senin, 18 Maret 2013

Pariwisata 1

Tugas Kepariwisataan 1

Soal


1. Apa yang harus kita siapkan sebelum kita melakukan perjalanan wisata?

Jawab:

Yang pertama harus kita siapkan adalah fisik kita. Kita harus memastikan tubuh dalam keadaan stabil dan sehat, kita juga harus mengeceknya ke dokter agar benar-benar tenang bahwa kita sehat. Karena pastinya kita tidak mau pergi dengan tergesa-gesa karena terlalu senang sampai kita tidak sadar bahwa keadaan tubuh kita tidak mendukung untuk melakukan pariwisata. Dan akhirnya sakit  pada saat berpariwisata itu sangat tidak nyaman, mengganggu, dan juga merepotkan orang lain.
Yang kedua harus kita persiapkan adalah kemana kita akaan pergi berpariwisata. Apakah ke Gunung, puncak, pantai, atau keluar negri. Jika kita ingin pergi ke gunung kita harus membawa perlengkapan secukupnya dan tidak boleh terlalu banyak. Kita harus membawa jaket, pakaian tebal, pakaian ganti,  makanan instan, kompas, tenda, matras, tikar, peralatan memasak secukupnya, air mineral, kantung plastik, senter/lampu. Karena kita mungkin akan lebih dari 1 hari pendakian gunung dan harus mempersiapkan semuanya dengan matang.

Jika kita ingin pergi ke puncak kita juga harus membawa pakaian hangat, baju ganti, jaket, tikar, dan cemilan-cemilan kecil. Kita tidak harus membawa tenda dan peralatan memasak karena didaerah puncak masih banyak tersedia hotel dan restaurant sepanjang jalan. Atau anda juga boleh membawa
tenda dan peralatan masak, anda bisa melakukan kemping dengan keluarga, teman, atau kekasih. Berkemah membuat anda menjadi lebih menyatu dengan alam.

Jika kita ingin pergi ke pantai kita harus membawa baju berenang, pakaian ganti,topi, sun block, makanan, minuman, tikar, dan ban berenang. Kita juga bisa bermalam disana dengan memasang tenda dipinggir pantai dan membuat api unggun, sangat menyenangkan sekali. Atau anda bisa menyewa kamar disekitar pantai dengan mencari hotel yang nyaman. Dan hati-hati jangan terlalu asik bermain air dipinggir laut karena tanpa kita sadari kita bisa berada ditengah laut.
Kalau kita ingin pergi ke luar negri kita harus membawa paspor, visa, pakaian ganti, baju hangat, jaket, peralatan pribadi, dan lain-lain. Jangan terlalu banyak membawa barang karena kita akan menaiki pesawat.

Yang ketiga adalah obat-obatan pribadi kita. Setiap orang memiliki kekuranagan masing-masing (penyakit) pastinya kita harus membawa obat kita jangan sampai tertinggal. Inilah yang harus kita siapkan sebelum berpariwisata. Pesan saya jangan membawa barang terlalu banyak dan membuat kendaraan menjadi overload dan menyebabkan hal yang tidak diinginkan. Jaga kesehatan anda, bawa barang secukupnya, dan nikmati pariwisata anda bersama keluarga, teman, dan orang terkasih.

2. Jelaskan mengapa bidang pariwisata penting dalam kehidupan manusia saat ini!

Jawab:

Sangat penting karena banyak orang-orang diseluruh dunia yang ingin melakukan pariwisata. Baik kedalam maupun keluar negri. Pariwisata tidak hanya menawarkan liburan tetapi juga menambah wawasan pengetahuan kita. Dan juga bisnis pariwisata sangat menguntungkan. Dari sana banyak menciptakan lapangan kerja dan menambah devisa negara. Setiap orang pasti ingin mengisi liburannya dengan pariwisata yang menyenangkan dan berkesaan. Semua paket pariwisata tersedia dari yang murah hingga yang paling mahal yang membuat kita tercengang.

Apalagi ditambah dengan semua negara yang berlomba memromosikan negaranya masing-masing agar orang luar tertarik untuk berwisata ke negara tersebut. Seperti negara kita Indonesia, Indonesia pun memiliki banyak objek wisata yang tak kalah menarik dengan negara lain seperti, Candi Borobudur, Candi Prambanan, Tangkuban Parahu, Kawah Putih, Bali, Gunung Bromo, Pantai Pangandaran, Situpatenggang, serta laut-laut dan pulau-pulau yang tidak bisa disebutkan satu-persatu yang salah satunya adalah Pulau Dewata, Bali yang sangat terkenal diseluruh dunia. Keindahan dalam laut Indonesia juga menjadi daya tarik para penyelam dan pengunjung baik dalam dan luar negri. Itulah sebabnya dari abad ke abad Pariwisata menjadi sangat berkembang maju dan penting dalm kehidupan manusia sekarang ini.